HP Samsung Bawah Rp 10 Juta Kini Punya Ganti Googling, Cek Daftarnya

Foto: Intan Rakhmayanti

Samsung memperluas kemampuan Artificial Intelligence (AI), Circle to Search, dalam produk-produknya. Setelah diluncurkan di model flagship, kali ini perusahaan menyematkannya pada beberapa Galaxy A dan tablet Galaxy S9 FE.

“Update ini membuka kemungkinan baru untuk seri Galaxy A dan seri Galaxy Tab S9 FE dan memperkuat komitmen menyediakan teknologi mutakhir untuk lebih banyak pengguna Galaxy,” kata Presiden dan Head of Mobile Experience Business Samsung Electronics, TM Roh, dikutip dari laman resmi Samsung, Senin (19/8/2024).

Circle to Search jadi cara baru mencari atau dikenal sebagai ‘googling’. Fitur ini mengganti cara mencari sesuatu dengan melakukan gerakan tertentu.

Dalam keterangannya di laman resmi Samsung, semua perangkat tersebut akan mendapatkan pembaruan Circle to Search pada bulan ini. Fitur tersebut akan tersedia pada perangkat berikut ini:

  • Galaxy A55
  • Galaxy A54
  • Galaxy A35
  • Galaxy A34
  • Galaxy Tab S9 FE
  • Galaxy Tab S9 FE+

Pengguna hanya perlu melingkari, menyorot atau mengetuk objek atau tulisan tertentu. Semua itu bisa dilakukan langsung dari foto, video atau teks, tanpa harus berpindah aplikasi.

Sebelumnya fitur ini sudah tersedia untuk seri Galaxy S24. Berikutnya Samsung memperluasnya pada ponsel lain termasuk Galaxy Z Flip 6 dan Z Fold 6 yang baru diluncurkan belum lama ini.

“Kami berdedikasi menghadirkan teknologi AI terbaik di kelasnya dengan khalayak lebih luas, memberdayakan pengguna dengan opsi bekerja lebih efisien, berkreasi dengan lebih bebas dan menikmati interaksi lebih kaya dan personal dengan perangkat mereka,” jelas TM Roh.

kas138

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*